FTBI Bahasa Madura Tingkat Provinsi akan Segera Dilaksanakan

FTBI Bahasa Madura Tingkat Provinsi akan Segera Dilaksanakan



Lalampan.com. Festival Tunas Bahasa Ibu, Bahasa Madura telah dilaksanakan oleh masing-masing kabupaten di Madura serta dua kabupaten lain di wilayah Jawa Timur, yaitu Bondowoso dan Situbondo. Dari masing-masing kabupaten tersebut telah menghasilkan para juara dari masing-masing lomba yaitu, Mendongeng, Membaca Puisi, Pidato, Menulis Cerpen, Carakan, Menembang dan Lawakan Tunggal (tujuh jenis lomba yang semuanya harus menggunakan Bahasa Madura).

FTBI Tingkat Provinsi akan dilaksanakan oleh Balai Bahasa Jawa Timur (BBJT), kegiatan ini akan berlangsung pada Selasa dan Rabu, 5 & 6 November di Harris Hotel, Surabaya. Para peserta dari FTBI Tingkat Provinsi ini adalah para juara 1 (hanya yang juara 1) dari masing-masing kabupaten, baik SD atau pun SMP. Siswa-siswi SD akan bertarung sesama SD nya, begitu pula dengan SMP. Jadi antara SD dan SMP tidak dicampur.

Jika tahun lalu, hanya ada empat peserta dari masing-masing lomba, namun pada FTBI kali ini akan bertambah dari dua kabupaten, yaitu Situbondo & Bondowoso, sebab mereka juga menggunakan Bahasa Madura dalam keseharian mereka. Selain itu, sebagian guru Bahasa Madura dari Tingkat SD maupun SMP di enam kabupaten (Sumenep, Pamekasan, Sampang, Bangkalan, Bondowoso dan Situbondo) mendapatkan bimbingan tekhnis dari Balai Bahasa Jawa Timur untuk mendapatkan pengetahuan tentang tujuh materi yang disebutkan di atas, bimbingan tekhnis tersebut, dilaksanakan secara bertahap dengan menghadirkan Para Maestro di bidangnya, seperti Mudhar Ch, Avan Fathurrahman, Lukman Hakim Ag, Hafid Efendi, Habir Rohman dll.

Semua hal ini dilaksanakan dalam rangka dan upaya untuk revitalisasi Bahasa Ibu, dalam hal ini adalah Bahasa Madura, di Balai Bahasa Jawa Timur, tidak hanya mengupayakan revitalisai Bahasa Madura, namun ada juga Bahasa Osing. Serta masih mengupayakan juga untuk segera bisa merevitalisasi Bahasa-bahasa yang ada di sekitar Madura. (lAm).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak